Benchmarking Inovasi SIMWAS-FRC ke Inspektorat Daerah Kabupaten Lumajang

Inspektorat Kota Madiun melakukan kunjungan kerja ke Inspektorat Daerah Kabupaten Lumajang dalam rangka benchmarking/knowledge sharing diantaranya terkait inovasi pengawasan menggunakan aplikasi, pelaksanaan pengendalian risk register fraud, implementasi Artificial Intelligence (AI) dalam sistem informasi pengawasan fraud risk control (SIMWAS-FRC) serta pelaksanaan kegiatan SABER PUNGLI di Kabupaten Lumajang.

Acara tersebut dibuka oleh Sekretaris Inspektorat Daerah Kabupaten Lumajang Dinuk Iswahyuningsih. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk sarana sharing ilmu dan pemikiran terkait dengan pelaksanaan audit di masing-masing Inspektorat Daerah. Selanjutnya, dalam sambutan Drs. Gaguk Hariyono Inspektur Kota Madiun, menyampaikan terima kasih atas kesempatan yang telah diberikan untuk mendapatkan wawasan baru dari Inspektorat Kabupaten Lumajang . Dalam kesempatan itu, Inspektur Kota Madiun Gaguk Hariyono menyampaikan apresiasi atas keberhasilan inovasi pengawasan yang telah diimplementasikan oleh Inspektorat Daerah Kabupaten Lumajang.. “Kami ucapkan selamat atas penghargaan yang diterima dari BPKP terkait dengan inovasi pengawasan yang telah dilakukan”, ujarnya.

Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya berkelanjutan untuk memperkuat sistem pengawasan dan meningkatkan transparansi dalam pelaksanaan program di masing-masing Inspektorat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *