
Inspektorat Kota Madiun telah melaksanakan kegiatan Pra-Evaluasi Penilaian Mandiri Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) Terintegrasi Tahun 2025, yang diikuti oleh seluruh perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Kota Madiun. Kegiatan ini dilaksanakan di Ruang Rapat Inspektorat Kota Madiun.
Pra-evaluasi ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan dalam proses penilaian maturitas penyelenggaraan SPIP Terintegrasi. Melalui kegiatan ini, diharapkan setiap perangkat daerah mampu meningkatkan efektivitas pengendalian intern dan mewujudkan tata kelola pemerintahan yang akuntabel, transparan, dan berintegritas.
Inspektorat Kota Madiun berkomitmen untuk terus mendorong peningkatan kapabilitas pengawasan intern dan mendukung terciptanya pemerintahan yang bersih dan melayani.





